Sosialisasi dan Pelatihan Pengawetan dan pengolahan Bahan Pakan

Open Access
Article Info
Submitted: 2020-09-30
Published: 2020-12-11
Section: Articles
Language: EN

Intisari—Pakan yang dapat mencukupi kebutuhan nutrisi ternak secara kuantitas, kualitas dan kontinyu merupakan faktor yang dapat  mendukung produksi ternak yang bagus pada usaha peternakan.  Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk melatih cara pembuatan fermentasi jerami padi amoniasi dan silase hijauan pada anggota KTT Selo Mukti Desa Banyumeneng Kecamatan Mranggen Kabupaten Demak.   Kegiatan pelatihan diikuti oleh 35 anggota KTT, dengan cara memberikan leaflet, diskusi, dan dilanjutkan pelatihan pengawetan dan pengolahan pakan. Hasil diskusi menunjukkan jika saat ini  utamanya KTT Selo Mukti memelihara ternak sapi induk betina untuk dikembangbiakan. Seperti di didaerah tropis lainnya, pakan yang tersedia sangat fluktuatif, padahal idealnya pakan harus tersedia sepanjang waktu dalam jumlah dan kualitas yang mencukupi. Oleh karena itu perlu dilatih  mengawetkan hijauan  dan mengolah limbah pertanian untuk bahan pakan. Saat pelatihan, anggota KTT Selo Mukti sangat antusias dan aktif bertanya terutama tentang cara pembuatan, cara pemanenan, cara penyimpanan dan cara pemberian pakan olahan tersebut ke sapinya. Disimpulkan setelah pelatihan, anggota KTT Selo Mukti mampu membuat fermentasi jerami padi amoniasi dan silase rumput untuk penyediaan pakan sapi saat musim kemarau.

 

Kata kunci — amoniasi, fermentasi, pakan, sapi indukan, silase

References

  1. Sutrisno Adiwahyono  FPP Undip, Indonesia